Teraspulau.com - Menyambut satu abad Nahdlatul Ulama' (NU), Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Gayam, Sumenep menggelar Nagaji Bareng Trilogi Aswaja di Gedung Aula Ranting NU Pancor, Desa Pancor, Kecamatan Gayam, Kabupaten Sumenep, Minggu, 29 Januari 2023.
Ngaji bareng tersebut melibatkan siswa-siswi di lingkungan lembaga pendidikan wilayah Kecamatan Gayam.
Diantaranya; MTs NU Pancor, MA NU Pancor, SMPN 1 Gayam, MTs Miftahul Ulum Banasem, SMPN 1 Gayam dan SMAN 1 Gayam.
Sedikitnya ada 150 peserta yang hadir dalam acara yang dikemas untuk menyemarakkan hari seratus tahun NU.
Baca Juga: Sambut 1 Abad NU, PR Ansor Nyamplong Gelar Istigasah dan Resmikan Sekretariat
Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Gayam, Zaini menyampaikan bahwa dengan diselenggarakannya ngaji Trilogi Aswaja ini sebagai bentuk silaturahim terhadap lembaga pendidikan yang ada di Kecamatan Gayam.
Menurut dia, sangat dipandang perlu adanya penamanan paham keaswajaan terhadap generasi muda NU di tingkat SLTP maupun SLTA.
"Kita ini ngaji Trilogi Aswaja untuk mencerdaskan keder-kader pemuda penerus perjuangan NU di Pulau Sapudi," ujarnya.
Selain itu, Zaini juga mengatakan bahwa kegiatan ngaji bareng ini sebagai rentetan acara dalam rangka menyambut acara satu abad NU.
"Sebentar lagi lahirnya NU sudah mencapai seratus tahun, kita harus menyemarakkan dengan pola dan cara masing-masing," jelasnya.
Ditempat yang sama, Ketua Tanfidziah MWC NU Gayam, Mas'ud MH menjelaskan bahwa acara ngaji bareng ini sebagai upaya untuk menambah keilmuan siswa tentang ahlusunmah waljamaah.
Menurut dia, Trilogi Aswaja merupakan ilmu yang sangat penting bagi seorang yang masih aktif di pendidikan, lebih-lebih para siswa yang masih berada di tingkat SLTP dan SLTA.
"Kita sebagai generasi Islam Aswaja harus mengantisipasi perkembangan jaman, karena kalau tidak ditanamkan mulai dari sekarang maka kedepannya moralitas Bangsa akan mengalami kemerosotan," jelasnya.
Artikel Terkait
Pendaftaran Beasiswa LPDP 2023 Segera Dibuka Degan Kuota 3.256, Cek Apakah Kamu Memenuhi Syarat
Satu Tahun Lebih Edarkan Obat Keras Berbahaya kepada Siswa dan Santri, Pria di Jember Meringkuk di Tahanan
Kecamatan Puger, Kota Peradaban Tertua di Kabupaten Jember, Salah Satunya Dikaitkan dengan Nama Dusun di Puger
Berlagak Preman, 16 Pesilat Dibekuk Polisi di Kediri, Serang dan Rampas Seragam Pesilat Lain
Ada Rumah Restorative Justice di SMA/SMK dan PKPLK Jember, Tak Perlu Lagi Khawatir Kriminalisasi Guru
Sambut 1 Abad NU, PR Ansor Nyamplong Gelar Istigasah dan Resmikan Sekretariat